Rangga SMASH |
SMASH
Dikutip dari kapanlagi.com
Kapanlagi.com - Meski condong ke budaya Kpop, personel boybandSmash, Rangga ternyata sangat kagum dengan alam Indonesia.Rangga pun tak ragu untuk mempromosikan tempat-tempat wisata menarik yang ada di Tanah Air.
Menurutnya, bangsa Indonesia harus bersyukur bisa memiliki kekayaan alam dan budaya. Ia pun bangga karena bisa jadi warga negara Indonesia.
"Yang membanggakan segala macam ada, banyak orang luar negeri kagum sama negara kita, contohnya Bali yang terkenal banget, cuma masih banyak yang nggak tahu Bali ada di indonesia," ujarnya di Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (14/8).
Oleh sebabnya, pelantun Senyum Semangat ini merasa perlu untuk mengenalkan banyak tempat wisata di Indonesia. Jangan sampai, Indonesia hanya dikenal karena Bali saja, tetapi juga tempat-tempat wisata lainnya.
"Kalau ketemu orang baru pasti promosiin, kita jelasin tempat-tempat wisata lokalnya bagus di Indonesia, kalau bukan kita, siapa lagi?" jelasnya.
Selain tempat wisata, Rangga juga sangat cinta Indonesia dengan tradisinya yang unik. Misalnya, ia sangat suka lomba 17-an sejak kecil. Makanya, Rangga pun akhirnya jadi seorang yang bangga dengan Tanah Air sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar